DRUMBAND AAU TAMPIL MEMUKAU DI GEDUNG AGUNG YOGYAKARTA

    DRUMBAND AAU TAMPIL MEMUKAU DI GEDUNG AGUNG YOGYAKARTA
    DRUMBAND AAU TAMPIL MEMUKAU DI GEDUNG AGUNG YOGYAKARTA

    Yogyakarta, -Rasa Bangga dan penuh semangat sebagai Generasi Penerus Bangsa, Calon-Calon Pemimpin Masa Depan yang Gemilang dan Cemerlang serta berjiwa Tangguh Lahir-batin membahana dari Bumi Ngayogyakarta Hadiningrat.

     Suara Gemuruh hentakan langkah Ksatria-ksatria Muda dari Bumi Maguwo menggetarkan jiwa para Punggawa yang sedang asyik masyuk menunggu detik-detik Upacara Penerunan Sang Saka Merah-Putih yang masih berkibar perkasa bersama hembusan Sang Bayu.

     Seiring dengan itu, Gita Dirgantara, Drumband kebanggan para kawula muda tengah dimainkan dengan penuh pesona oleh para Karbol (Taruna AAU).  Display yang penuh semangat dari setiap hentakan langkah Karbol terus mengundang decak kagum ribuan pasang mata yang memandang.  

    Begitu indah dan sigapnya Penatarama memainkan stick sekaligus memimpin gerakan Drumband Gita Dirgantara, membuat waktu serasa berjalan cepat, sehingga tiba waktunya untuk melaksanakan Upacara Penurunan Bedera Merah-Putih di halaman Gedung Agung Yogyakarta, yang dipimpin oleh Gubernur AAU, Marsda TNI Eko D. Indarto, S.I.P., M.Tr.(Han) selaku Inspektur Upacara, Rabu (17-8-2022).

     Sungguh suatu peristiwa yang sangat luar biasa.   Sejak awal  display Drumband  Gita Dirgantara dimainkan oleh para Karbol, acara berjalan lancar dan tertib.  Semua warga masyarakat Yogyakarta dan sekitarnya yang hadir menyaksikan display Drumband hingga prosesi Upacara Penurunan Bendera selesai dilaksanakan, semuanya berjalan tertib dan lancar.  Yogyakarta memang Istimewa dan Luar Biasa.  Saling asah dan saling asuh, serta sikap saling menghormati terus berjalan, tidak pernah lekang oleh gerusan zaman. ***

    drumband aau gedung agung yogyakarta akademi angkatan udara taruna aau
    Updates

    Updates

    Artikel Sebelumnya

    Kapolri: Raih Kepercayaan Publik untuk Terus...

    Artikel Berikutnya

    Novita Wijayanti Apresiasi Progres Pembangunan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Dampingi Kombes Pol Jules Abast, Kapolres Purwakarta Lakukan Pengecekan TPS
    Yakinkan Logistik Pilkada Aman, Pos Ramil Elelim Kawal Hingga Tiba Di Lokasi Tujuan 

    Ikuti Kami